Layanan Sirkulasi

Perpustakaan SMA Katolik Sibolga memiliki salah satu layanan perpustakaan ialah layanan sirkulasi. Perpustakaan SMA Katolik Sibolga memiliki tujuaan yakni mencerdaskan siswa, terampil dan inovatif. Implementasinya adalah melalui layanan perpustakaan. Layanan ini menjadi barometer kepuasan pemustaka/siswa dalam menilai kinerja dan pelayanan perpustakaan terhadap pemustakanya.

Layanan sirkulasi adalah suatu layanan perpustakaan sekolah terkait transaksi peminjaman, pengembalian dan perpanjangan koleksi yang dipinjam oleh siswa. Layanan sirkulasi ini bersifat open access atau terbuka bagi internal sekolah sedangkan eksternal sekolah bersifat closes access atau tertutup.

Aturan peminjaman koleksi wajib setiap siswa telah menjadi anggota perpustakaan dan siswa yang aktif. Ayo Berkunjung ke Perpustakaan.